
Palu, Metrosulawesi.id – Partai Nasdem Sulteng melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) ke-I pemenangan Rusdy Mastura-Ma’mun Amir se Sulawesi Tengah, yang dipusatkan di Hotel Lawahba Palu, Sabtu, 7 Maret 2020.
Rakor kali ini berkaitan dengan pemenangan Rusdy Mastura-Ma’mun Amir, sebagai pasangan calon Gubernur dan calon Wakil Gubernur Sulteng periode 2021-2024, yang akan dihelat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akhir tahun 2020 mendatang.
Calon Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura, didalam Rakor ini berkesempatan menceritakan awal mula dirinya berniat maju bertarung di Pilkada 2020 dihadapan pendukungnya.
Cudy sapaannya mengatakan, keinginan maju bertarung menjadi calon Gubernur Sulteng 2020 muncul kembali ketika dirinya dipanggil ke Jakarta oleh Wakil Ketua Umum DPP Nasdem, Ahmad M Ali, membahas secara urgen untuk memenangkan Pilgub Sulteng ini.
“Pak Ahmad Ali (Waketum DPP) bilang ke saya saat itu bismilah maju bertarug lagi (Calon Gubernur). Tapi awalnya saya menolak mengingat usia sudah mulai menua, namun Ahmad Ali tetap meyakinkan saya bahwa sekarang saatnya beradu konsep dan gagasan membangun Sulteng,” ungkap Cudy disambut tepuk tangan meriah dari ratusan orang peserta Rakor se Sulteng itu.
Kata dia, paling tidak saat pertemuan itu Ahmad Ali mendesaknya bersedia melakukan sosialisasi ke seluruh daerah pelosok di Sulteng meminta doa restu warganya.
“Saya bilang tunggu dulu le ini serius, karena saya ini sudah tua, tetapi Ahmad Ali sekali lagi tetap optimis bahwa perhelatan politik ini bukan adu lari, namun beradu konsep dan gagasan,” ungkapnya lagi.
Cudy menambahkan, mendapat dukungan moril dari sosok Ahmad Ali saat itu tidak langsung membuatnya berbesar hati, tetapi malah meragukan kemampuanya memenangkan Pilkada ini mengingat pengalaman 5 tahun lalu dirinya pernah gagal menjadi orang nomor satu di Sulteng ini.
“Saya bilang begini saat itu Mat (sapaan Ahmad Ali)jujursaya ini tidak ada doi (Uang), dengan spontan Ahmad Ali bilang itu urusan saya dengan partai Nasdem,” tegasnya dengan nada lantang diikuti tepuk tangan yang meriah lagi.
Menurutnya, secara pribadi diakuinya sangat bangga dengan sosok Ahmad Ali yang punyatanggungjawab dan integritas terhadap Sulteng, bahkan kedekatan Ahmad Ali dengan Surya Paloh sebagai pencetus berdirinya partai Nasdem juga ikut diapresianya.
“Karena jabatan wakil ketua DPP Nasdem telah dipersiapkan Surya Paloh untuk Ahmad Ali, begitupun menjadi ketua fraksi Nasdem DPR RI, sebab belum pernah ada orang Sulteng jadi ketua fraksi dan baru Ahmad Ali,” pungkasnya.
Reporter: Firmansyah Badjoki
Editor: Elwin Kandabu




































