PRODUK LOKAL - Wakil Bupati Sigi, Samuel Y Pongi didampingi wakil ketua TP-PKK Sigi, Roro Istanti Pongi melihat produk-produk olahan UMKM. (Foto: Ist)
  • Pemkab Sigi-BNS Palu Gelar Festival Pasar Rakyat

Sigi, Metrosulawesi.id – Wakil Bupati (Wabup) Sigi, Samuel Y Pongi membuka secara resmi kegiatan Festival Pasar Rakyat Sigi yang bertempat di Bumi Nyiur Swalayan (BNS) Kota Palu, Sabtu, 15 Januari 2022.

Festival Pasar Rakyat ini atas kerjasama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi dan BNS Palu yang digelar 15 hingga 31 Januari 2022.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pimpinan Bumi Nyiur swalayan (BNS) Palu, Wakil Ketua TP-PKK Sigi, Kadis Koperasi dan UMKM Sigi, Ketua HIPMI Sigi dan para perwakilan steker holder.

Pimpinan Bumi Nyiur Swalayan (BNS) Palu dalam sambutannya menyampaikan Terimakasih kepada pemerintah Kabupaten Sigi dan para pihak terkait.

Menurutnya kegaiatan kali ini adalah awal yang sangat baik bagi kemajuan para pelaku UMKM untuk memperkenalkan produk olahan lokal yang nantinya akan menjadi satu kebutuhan utama bagi para customer.

Sementara Wabup Sigi, Samuel Y Pongi mengatakan bahwa Kabupaten Sigi memiliki potensi pangan lokal yang cukup besar yang tersedia hampir di seluruh wilayah kecamatan. Namun kata dia, kendala yang ada adalah kurangnya akses pasar bagi produk usaha sehingga diharapkan melalui kegiatan ini bisa menjawab kendala tersebut.

Di akhir sambutannya Wabup Sigi berharap agar para pelaku UMKM untuk terus berkreasi dalam mengembangkan menu olahan pangan lokal dengan tetap mengedepankan kandungan nilai gizi olahan tersebut.

“Ayo berbelanja produk lokal untuk UMKM yang naik kelas,” tutupnya.

Reporter: Ariston Aporema Sorisi
Editor: Udin Salim

Ayo tulis komentar cerdas