
Donggala, Metrosulawesi.id – Pemkab Donggala Senin (17/1/2022) launching aplikasi SIAP.
“Terkait dengan disiplin pegawai, hari ini kita Launching Sistem Aplikasi Absensi Pegawai (SIAP),” kata Wakil Bupati Donggala, Moh Yasin saat menyampaikan sambutan di hadapan para ASN.
“Sehingga dengan adanya absensi yang berbasis elektronik tersebut, merupakan hal yang sangat membagakan yang perlu dikembangkan untuk kemajuan Kabupaten Donggala dan tentunya dapat meningkatkan kualitas Pegawai Negeri Sipil yang ada di Kabupaten Donggala,” sebutnya lagi.
Dia menjelaskan dalam aturan pemerintah juga berlaku sanksi bagi ASN yang melanggar jam kerja, baik penegakkan disiplin sedang dan berat yang di dalamnya sampai pemecatan, maka dengan adanya aplikasi SIAP tersebut diharapkan ASN dapat meningkatkan kedisiplinan jam kerja.
“Saya merasa bangga dan menyampaikan apresiasi kepada Aparatur Sipil Negara yang telah mengaplikasikan ide-ide atau gagasan baru yang sesuai dengan kebutuhan daerah,” bebernya.
“Kepada seluruh ASN, agar selalu melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan penuh kesadaran serta rasa tanggung jawab,” tuturnya.
Reporter: Tamsyir Ramli
Editor: Syamsu Rizal




























