
- Tiap Sudut Lantai 1 dan 2 Tersedia AC Duduk
Palu, Metrosulawesi.id – Pasar Modern Bambaru yang terletak Kelurahan Baru, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu, Sulteng mulai memutar roda perekonomian warga, per Kamis, 27 Januari 2022.
Ruang (venue) pasar modern perdana di Bumi Tadulako itu memakai tiga konsep. Yakni los berdinding kaca penuh terletak di tengah, ruko panjang sekitar 10 meter di pinggirnya, serta stan ukuran sedang ditaruh di lantai tiga atau roof top untuk pedagang kuliner.
Dijelaskan Ajenkris, Kadis Perindag Kota Palu sekaligus instansi Pemkot yang mengelola Pasar Bambaru, lantai satu dikhususkan dagangan emas 60 persen dan 40 persen pakaian. Sementara di lantai dua ditata untuk dagangan pakaian bahkan elektronik.
“Lantai satu dan dua memiliki AC duduk di setiap sudutnya. (Hal) ini diadakan demi kenyamanan dan berdasarkan status Pasar Bambaru yang modern,” kata Ajenkris kepada media ini, Kamis, 27 Januari 2022.
Sementara rincian data pedagang Pasar Bambaru disebutkan Gunawan, Kabid Pasar Disperindag Palu, masing-masingnya telah diisi 90 pedagang di lantai 1, 65 pedagang menghuni lantai 2, dan 32 pedagang kuliner lantai 3.
“Semua ruangan di pasar ini sudah tersewakan, sudah seluruhnya. Tetapi belum semuanya (pedagang) masuk dan siap menjual,” imbuh Gunawan yang mendampingi Ajenkris sejak sebelum Pasar Bambaru dibuka.
Dia membulatkan, jumlah utuh ruang milik Pasar Bambaru di angka 187. Tetapi itu di luar sekat untuk 5 toilet modern di tiga lantainya.
Pasar Bambaru selain perdana berstatus pasar modern, turut dijadikan ikon baru sekaligus destinasi wisata daerah bergaya urban di kota berjuluk Bumi Tadulako ini.
“Mari bersama satu padu merawat aset Kota Palu ini, karena (Pasar Modern Bambaru) ini, selain tempatnya strategis di tengah kota, memang pasar ini dibuat untuk seluruh kalangan masyarakat umum. Kami (Disperindag Palu) sebagai pengelola pun terus memperhatikan pasar ini agar mampu menjaga kenyamanan dan kepuasan pengunjung,” kata Ajenkris.
Reporter: Muhammad Faiz Syafar
Editor: Yusuf Bj


























