
Donggala, Metrosulawesi.id – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Tengah Wahyuddin menargetkan di masa akhir kepemimpinannya tahun 2025 seluruh DPD (dewan pengurus daerah) harus memiliki kantor permanen.
Hal ini dikatakan mantan calon walikota pada kegiatan peletakan batu pertama pembangunan kantor DPD PKS Donggala Sabtu 22 Januari 2020 di Dusun Petobo Kelurahan Ganti Kecamatan Banawa.
“Peletakan batu pertama yang dilakukan hari ini akan menjadi penambah daftar keberadaan kantor DPD PKS, yang pertama kantor sudah terbangun adalah DPD PKS Kabupaten Banggai, Morowali Utara tahun ini diresmikan, DPD Kabupaten Poso, dan Kabupaten Donggala yang ke 4, target pengurus DPW PKS hingga akhir 2025 setiap kabupaten sudah punya kantor,” katanya.
“DPW PKS akan mendorong setiap daerah agar punya kantor permanen sendiri tidak lagi ngontrak, eksistensi sebuah parpol adanya kantor, sehebat apapun parpol kalau tidak punya kantor tidak berefek ke partai,artinya ketika parpol jadi pemenangan maka terlihat bekasnya, ya salah satunya adalah kantor,” sebutnya.
Tempat yang sama, Ketua DPD PKS Donggala Abd Rasyid di hadapan pengurus DPW PKS mengatakan pembangunan kantor DPD PKS yang dimulai hari ini akan ditarget selesai tahun 2023.
“Peletakan batu pertama bukan juga batu yang terakhir, peletakan batu pertama pembangunan kantor DPD PKS Donggala akan terus dilakukan sampai berwujud, dan target kami tahun 2023 pembangunannya selesai, di kantor ini akan ada 3 lembaga yang menggunakan pertama Majelis Pertimbangan Daearh (MPD), Dewan Pengurus Daerah (DPD) dan Dewan Etik Daerah (DED),” beber ketua Fraksi PKS DPRD Donggala ini.
“Kantor ini juga nantinya berfungsi untuk sarana pendidikan dan pelayanan kesehatan bagi masyarakat sekitarnya dan kabupaten Donggala khsusunya,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua pembangunan Kantor DPD PKS Takwin menambahkan kantor PKS adalah milik seluruh masyarakat kabupaten Donggala, terbuka bagi siapa saja yang ingin masuk.
“Kantor ini bukan milik PKS, kantor ini milik masyarakat Kabupaten Donggala, kantor terbuka 1X24 jam termasuk yang memiliki baju warna lain silahkan masuk.”
Reporter: Tamsyir Ramli
Editor: Syamsu Rizal































