
Palu, Metrosulawesi.id – Untuk pertama kalinya Gelanggang Olahraga terbesar sekaligus kebanggaan daerah Sulawesi Tengah, GOO Bumi Kaktus (GBK) di Kota Palu bakal jadi tempat penyelenggaraan turnamen Bola Voli. Sebelumnya turnamen besar bola voli hanya rutin dilaksanakan di GOR Siranindi Palu.
Rencana penggunaan lapangan itu dilakukan oleh Pengurus Provinsi Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Sulteng, di mana GBK nantinya akan digunakan untuk pertandingan turnamen Voli bertajuk Gubernur Cup IV.
Ketua PBVSI Sulteng, Hardi, mengatakan, pihaknya tak mau ambil resiko Kembali menggelar kejuaraan di GOR Siranindi.
“Karena GOR Siranindi kita lihat masih begitu modelnya, jadi kita tidak bisa melakukan pertandingan nanti takutnya ada masalah yang muncul dan tahun ini tetap kita laksanakan berkoordinasi dengan Dispora Sulteng sebagai penanggung jawab gedung GBK,” kata Hardi Kamis (04/05/2023) petang.
Kejuaraan bola Voli Gubernur cup tahun ini akan memperlombakan dua kategori yakni Klub dan Pelajar SMP baik putra maupun putri. Khusus SMP digelar dua tahun sekali setelah tahun sebelumnya dilaksanakan untuk pelajar SMA. Hardi bilang hall ini bertujuan agar pembinaan Voli di Sulteng dimulai sejak dini.
“Kita coba SMP, artinya PBVSI Sulteng mencoba mencari bibit usia dini. Dengan hadirnya SMP maka dia nanti akan melihat orang memberi motivasi. Mereka akan merasa termotivasi. Apalagi nanti klub-klub ada mendatangkan pemain dari luar,” ujar Hardi.
Hardi menambahkan akan membuka kuota untuk 8-10 klub dengan batas kesediaan ikut serta sampai tanggal 20 Meri. Kejuaraan rencananya akan digelar 10 hari mulai tanggal 26 Mei.
Reporter: Addi Pranata