ILUSTRASI - Covid-19. (Foto: Ist)

Palu, Metrosulawesi.id  – Update penanganan pandemi Covid-19 atau virus Corona di Sulawesi Tengah, sejak sepekan terakhir terus mengalami penambahan jumlah pasien terkonfirmasi positif virus Corona. Data yang di release Gugus Covid-19 Nasional dan Pusdatina Covid-19 Sulteng, ada ketembahan satu lagi pasien positif terjangkit virus Corona.

Dengan ketambahan tersebut, data Pusdatina Covid-19 Sulteng per tanggal 17 Mei 2020, yang diterima Metrosulawesi.id, hingga pukul 16.00 Wita, jumlah pasien terkonfirmasi positif virus Corona di Sulteng kini berjumlah 115 orang.

Meski ketambahan satu pasien positif, namun kabar gembira juga diperoleh dari data Pusdatina Covid-19 Sulteng. Dua Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dinyatakan sembuh, setelah menjalani isolasi dan perawatan tim medis. Jumlah pasien yang sudah sembuh dari virus Corona hingga kini berjumlah 24 orang.

Sementara itu, jumlah Orang Dalam Pengawasan (ODP) terjadi lonjakan penambahan jumlah, dimana sehari sebelumnya ODP yang  tertera sebanyak 208, saat ini jumlah ODP menjadi 243 orang.   Sedang PDP terjadi penurunan jumlah satu kasus—kini berjumlah 26 kasus, sebelumnya jumlah PDP sebanyak 27 kasus. (*/is)

Ayo tulis komentar cerdas