BAGIKAN MASKER - Salah satu Alumni SMKN 5 Palu, saat memberikan masker gratis kepada petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palu, Rabu, 15 April 2020. (Foto: Ist)

Palu, Metrosulawesi.id – Sejumlah alumni SMK Negeri 5 Palu bersama Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kota Palu, kembali turun menjalankan program gerakan 1.000 masker gratis peduli Covid-19.

Koordinator Pendistribusian Masker Gafur, mengatakan, untuk kali tiga ini para alumni didampingi oleh Kwarcab Pramuka Palu membagikan masker gratis ke para petugas kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palu.

“Pembagian masker gratis itu, merupakan tindaklanjut dari program Pramuka Peduli Covid-19 Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Palu, dan program Gerakan 1.000 masker,” kata Gafur yang juga Alumni SMKN 5 Palu, Rabu, 15 April 2020.

Kata Gafur, sebelumnya para alumni dan Kwarcab Pramuka mendistribusikan masker gratis sebanyak 550 di lampu merah Jalan Soekarno Hatta, kemudian selanjutnya sebanyak 650 masker gratis dibagikan kepada warga yang bermukim di Huntara Lapangan Kompas, Huntara Jalan Soekarno Hatta dan Mapolda.

“Pendistribusian tahap ketiga ini, kami serahkan sebanyak 30 masker gratis, untuk petugas pemadam kebakaran yang diterima langsung oleh Danton III Damkar Kota Palu, Bapak Asbi,” ujarnya.

Gafur mengatakan, pendistribusian masker gratis ini bukan hanya di Damkar saja, para alumni juga memberikan masker sekitar 10 ke warga Huntara Lapangan Kompas Tondo dan Huntara Jalan Soekarno Hatta, sebab sebagian warga belum mendapatkanya.

Sementara itu, Ketua Kwarcab Pramuka Kota Palu, H. Nanang, mengatakan, saat ini Alat Pelindung Diri (APD) mulai mengalami kelangkaan. Untuk itu, dalam upaya pencegahan dan penyebaran pandemi Covid-19 di Kota Palu, Tim Gerakan Pramuka Peduli Pencegahan Covid-19 melakukan kerjasama dengan para alumni SMKN 5 Palu.

“Apalagi saat ini, berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Sulteng kasus positif terus menanjak,” katanya.

Untuk itu, Nanang mengimbau kepada masyarakat Kota Palu untuk terus mematuhi imbauan pemerintah dalam mencegah atau memutus matarantai penyebaran Covid-19.

“Masker yang dibagikan secara gratis itu menggunakan dana partisipasi Alumni SMKN 5 Palu, serta dana dari Tim Gerakan Pramuka Peduli Pencegahan Covid-19, Kwarcab Kota Palu. Sedangkan pembuatan masker dilakukan oleh tenaga-tenaga terampil menjahit dari gabungan alumni setiap angkatan SMKN 5 Palu,” ujarnya.

Reporter: Moh. Fadel, Michael Simanjuntak
Editor: Udin Salim

Ayo tulis komentar cerdas