Tahir, SE. (Foto: Metrosulawesi/ Murad Mangge)

Morowali, Metrosulawes.id – Kepala Kantor Kecamatan (Camat) Bahodopi Kabupaten Morowali Tahir mengatakan jumlah orang yang tinggal di Bahodopi saat ini terus meningkat. Perharinya setiap individu akan menjadikan sampah bahan-bahan yang tidak lagi digunakan.

Belum banyaknya tersedia infrakstruktur seperti TPA dan TPS mengakibatkan di wilayah Kecamatan Bahodopi berserakan di sembarang tempat bebagai macam jenis sampah. Meski infrastrukur belum memadai, pemerintah dan semua elemen berupaya mencari jalan penyelesaiannya.

Sebab dalam perharinya di Kecamatan Bahodopi sendiri saat ini produksi sampahnya sudah mencapai di atas 40 ton lebih. Dengan estimasi hitungan dari setiap individu rata-rata paling rendah akan memproduksi sampah sebanyak 1/2 kilogram perhari dari bahan kebutuhan yang sudah tidak terpakai.

“Dengan banyaknya jumlah masyarakat yang sudah berdomisili di Bahodopi, sehingga meyakinkan dan tidak keliru lagi bila kita mengestimasi angka seperti itu,”terang Tahir kepada wartawan seusai kegiatan bakti sosial pembersihan sampah di Bahodopi, Ahad 23 Februari 2020.

Upaya penanangan yang sedang dioptimalkan saat ini, kata Tahir, pemerintah bersama dengan masyarakat dan unsur lain yang ada di Bahodopi telah melakukan kegiatan bakti sosial. Memasuki setiap titik kawasan penumpukan sampah untuk dibersihkan.

“Sekali lagi bahwa menurut hemat saya kegiatan bakti sosial bukan hal yang bisa menyelesiakan masalah persampahan. Tetapi ini bagain edukasi kesadaran untuk bagaimana kita sebagai masyarakat agar selalu membuang sampah di tempat yang sebenarnya,” urainya.

Hal lain yang diharapkan, kata Tahir, bagaimana ke depannya di Bahodopi dapat disediakan infrastruktur yang memadai untuk penampungan sampah dan masalah persampahan dapat dicarikan solusinya yang sifat penekannya untuk jangka panjang.

“Kami atas nama pemerintah kabupaten dan kecamatan berterima kasih kepada semua elemen baik masyarakat, insitusi maupun perusahaan yang telah ikut serta membantu memberikan penanganan sampah di Bahodopi,” ujar Tahir.

Reporter: Murad Mangge
Editor: Syamsu Rizal

Ayo tulis komentar cerdas