Palu, Metrosulawesi.id – Universitas Tadulako (Untad) kembali melahirkan alumni melalui prosesi wisuda angkatan ke 99, Kamis, 31 Oktober pagi. Para wisudawan akan dikukuhkan oleh Rektor Prof. Dr. Ir. Mahfudz MP, di Aula Fakultas Kedoteran Untad.
Prof Mahfudz mengungkapkan wisuda masih digelar di Aula Kedokteran dikarenakan perbaikan Auditorium Untad belum selesai. Kerusakan Auditorium Untad akibat terdampak guncangan gempa pada 28 September 2018.
“Untuk sementara ini daya tampung Aula Fakultas Kedokteran masih memungkinkan tempat wisuda,” ungkap Rektor di Palu, Senin, 28 Oktober 2019.
Untuk wisuda angkatan 99 ini berjumlah sekitar 920 orang lulusan program diploma, sarjana dan pascasarjana dari berbagai fakultas. Wisudawan terbanyak masih didominasi dari program sarjana (S1) FKIP sebanyak 257 orang. Selanjutnya Fakultas Ekonomi 123 orang, Fakultas Teknik 79 orang, Fakultas Hukum 64 orang, Fakultas MIPA 51 orang, dan Fakultas Kehutanan 46 orang.
Berikutnya Fakultas Pertanian 45 orang, Fakultas Kesehatan Masyarakat 41 orang, Fakultas Peternakan dan Perikanan 39 orang, terakhir Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 38 orang. Rektor beraharap kedepan jumlah wisudawan terus meningkat agar seimbang dengan mahasiswa yang masuk ke Untad.
“Idealnya setiap wisuda paling tidak 1.500 peserta sehingga kalau dalam setahun 5 kali wisuda bisa keluar 7.500 alumni. Jadi kalau keluar 7.500 orang dan yang masuk 8.000 orang, sisanya hanya 500. Katakanlah sisa 500 itu ada yang keluar dengan sendirinya atau lainnya,” ucap Rektor.
Rektor mengatakan apabila jumlah wisudawan terus meningkat akan mempertimbangkan untuk menggelar wisuda hingga delapan kali dalam setahun pada 2020. Bahkan Rektor mengaku siap menggelar wisuda setiap bulan.
“Tapi sementara kita target bisa delapan kali wisuda kalau jumlah yang selesai di atas seribuan, mudah-mudahan,” ujarnya.
Wisuda angkatan 99 sendiri akan dibuka melalui sambutan Ketua Senat Untad, Prof. Dr. Ir. Muhammad Basir Cyio SE MS. Selanjutnya Rektor Untad, Prof. Dr. Ir. Mahfudz MP, akan menyampaikan pesan almamater dilanjutkan pengukuhan wisudawan.
Pada wisuda sebelumnya angkatan 98, Untad merangkaian dua kegiatan besar yang digelar pada Selasa, 20 Agustus. Kegiatan tersebut yakni puncak Dies Natalis ke 38 Untad dan penerimaan dua guru besar yang juga diselenggarakan di Aula Fakultas Kedokteran.
Reporter: Michael Simanjuntak
Editor: Udin Salim