
- Ustad Das’ad Apresiasi Silaturahmi Akbar Majelis Ta’lim
Donggala, Metrosulawesi.id – Pencermah kondang asal Sulawesi Selatan, Ustad Das’ad tampil memberikan ceramah dalam kegiatan silaturahmi akbar majelis ta’lim dan masyarakat di Desa Towale, Kecamatan Banawa, Donggala, Kamis 11 Juli 2019.
Kegiatan dipelopori Ketua Yayasan Insan Cita Indonesia (ICI) Sulteng, Hj Nilam Sari Lawira SP MP.
Penampilan Ustad Das’ad menarik perhatian ratusan hadirin. Dalam ceramahnya, sesekali Ustad Das’ad melempar jokes yang memancing tawa ibu-ibu yang hadiri.
“Ana’ta mau jadi pegawai minta tolong ki dengan Allah. Ada masalah rumah tangga’ta jangki curhat di FB. Jangan ki mengeluh sama tetangga pasti nacerita ko tetangga’ta,” tekannya dengan logat bugis.
Di bagian lain tausiyahnya, Ustad Das’ad mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Hj Nilam Sari Lawira yang baru saja terpilih sebagai anggota DPRD Sulteng itu. Dia menilai, Nilam Sari layak terpilih menjadi anggota DPRD. Bentuk kelayakan tersebut bisa dilihat dari bentuk perhatiannya terhadap konstituennya.

“Saya salut dengan Ibu Nilam, belum dilantik dia sudah perhatikan konstituennya. Hari ini buktinya, mendatangi masyarakat Desa Towale Kecamatan Banawa Tengah dengan majelis ta’lim, mengadakan kegiatan keagamaan, bukan kegiatan hura-hura atau mengundang artis. Karena biasanya kalau ada caleg yang sudah jadi bentuk terima kasihnya hanya sesaat, atau bikin acara selamatan yang lebih banyak mudaratnya,” kata Ustad Das’ad.
Das’ad menambahkan terpilihnya calon pemimpin belum menyelesaikan permasalahan, karena kedepannya beragam persoalan dan masalah pasti ada. Dan itu adalah tantangan dan kodrat manusia.
“Tak ada manusia di dunia ini tidak punya masalah. Saya pribadi saja punya masalah. Apalagi ibu Nilam sudah terpilih menjadi anggota DPRD provinsi, pasti setelah dilantik beragam masalah atau persoalan akan ia hadapi. Olehnya untuk menghadapi persoalan atau masalah harus dibarengi dengan usaha dan doa.”
“Jangan berdoa di status (FB) bismillah menuju sekolah, berikan saya ilmu. Atau bismillah OTW pasar, mudah-mudahan berkah. Itu yang tidak boleh,” sebutnya disambut tawa majelis ta’lim.
Di akhir tausiyahnya Ustad Das’ad berpesan agar lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan doa di setiap selesai salat. Tak ada persoalan yang tak bisa diselesaikan, jika bermunajat kepada Allah.
“Doa itu sederhana, mudah dilakukan, dan pasti dikabulkan, jika dilakukan dengan ikhlas. Tidak bisa berbahasa Arab, berdoa dengan bahasa Indonesia pun bisa,” tutupnya.
Amatan Metrosulawesi kegiatan yang digagas oleh anggota DPRD Propinsi terpilih, Nilam Sari itu mendapat antusias warga dari delapan desa yang ada kecamatan Banawa Tengah. Terbukti dua tenda terowongan yang berada di lapangan sepak bola Desa Towale terisi penuh. Belum lagi anggota kepolisian Sektor Banawa yang dibantu Polres Donggala sibuk mengamankan serta mengatur arus kendaraan.
Reporter: Tamsyir Ramli
Editor: Udin Salim